RUPS MALINDO: TAHUN 2020 INI KAMI TIDAK MEMBAGI DIVIDEN
RUPS MALINDO: TAHUN 2020 INI KAMI TIDAK MEMBAGI DIVIDEN

Dalam public expose setelah Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Luar Biasa yang diadakan di Hotel Kristal Jakarta, Jumat (28/8/2020), PT Malindo Feedmill Tbk menyatakan mereka tahun ini tidak membagi dividen.

Hal itu dilakukan mengingat saat ini seluruh dunia dan Indonesia sedang mengalami pandemi COVID-19 yang membuat pertumbuhan ekonomi sangat melambat dan bahkan negatif. Seluruh laba yang diperoleh di tahun 2019 akan digunakan untuk operasional perusahaan dan mempertahankan kinerja perusahaan serta untuk pembangunan ke depan.

Sementara itu untuk proyeksi pendapatan di tahun 2020 Malindo memperkirakan akan mengalami penurunan dibanding tahun lalu. Pertumbuhan ekonomi yang negatif mengakibatkan penurunan daya beli masyarakat secara keseluruhan, yang imbasnya perusahaan juga mengalami penurunan terutama karena melemahnya harga jual dari produk-produk. Diperkirakan bahwa pendapatan akan mengalami penurunan sebesar sekitar 10-20% di 2020 tergantung keadaan pasar.

Mengingat pasar selama pandemi COVID-19 terutama pasar tradisional terdampak, Malindo mencoba untuk mencari pasar-pasar lain terutama pasar makanan olahan yang selama pandemi ini cukup baik perkembangannya. Hal itu akan dapat membantu kinerja perusahaan di samping juga akan mencari pasar-pasar di luar negeri.

Rencana ekspor akan dilakukan di Q3 dan Q4 tahun ini. Negara tujuan yang sudah ada progress adalah Jepang, Timor leste, dan Papua Nugini. Saat ini fokus ekspor adalah produk makanan olahan hasil produksi anak perusahaan, PT Malindo Food Delight.

Malindo melihat bahwa dengan kondisi COVID ini ada pergeseran demand dari produk poultry yang fresh ke produk frozen. Pasar online juga digali untuk memperluas pemasaran produk olahan tersebut.

Sumber : http://www.majalahinfovet.com (NDV)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *