Berdasarkan data Bloomberg, JII berbalik melemah 0,23 persen atau 1,59 poin ke level 684,33 pada pukul 09.58 WIB, meskipun sempat dibuka rebound dengan penguatan 1,32 poin atau 0,19 persen di level 687,24.

Sepanjang perdagangan pagi ini, JII bergerak di level 683,12 – 687,50. Pada perdagangan Senin (30/9), indeks syariah tersebut ditutup melemah 0,33 persen atau 2,25 poin ke level 685,92.

Sebanyak 13 saham menguat, 16 saham melemah, dan 1 saham stagnan dari 30 saham syariah yang diperdagangkan.

Saham PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk. (CPIN) dan PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk. (ICBP) yang masing-masing turun 2,34 persen dan 1,04 persen menjadi penekan utama atas pelemahan JII pagi ini.

Sejalan dengan JII, pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terpantau melemah tipis 0,03 persen atau 2,13 poin ke level 6.166,97 pada pukul 09.59 WIB, setelah dibuka melemah 0,08 persen atau 5,12 poin ke level 6.163,98 dari level penutupan sebelumnya.

Pada perdagangan Senin (30/9), IHSG ditutup melemah 0,45 poin atau 27,79 poin ke level 6.169,1. Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG bergerak pada kisaran 6.157,68-6.176,61.

Empat dari sembilan sektor terpantau bergerak negatif, dipimpin oleh sektor industri dasar yang melemah 0,53 persen. Di sisi lain, lima sektor menguat, dipimpin sektor aneka industri yang menguat 0,26 persen.

 

Saham-saham syariah yang melemah
Kode Pergerakan (persen)
CPIN -2,34
ICBP -1,04
BRPT -1,52
UNVR -0,32
Saham-saham syariah yang menguat
Kode Pergerakan (persen)
TLKM +0,46
UNTR +1,22
ADRO +1,16
LPPF +4,96

Narasumber : market.bisnis.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *